Tentang Kami

lab


 

Instalasi laboratorium yang terdapat di RSUD Prabumulih adalah salah satu unit penunjang medis yang dibuka 24 jam dengan sistem kerja shift pagi, sore dan malam melayani berbagai jenis pemeriksaan darah, urine, faeces dan sputum.
Pegawai di Instalasi Laboratorium berjumlah 21 orang dengan latar belakang pendidikan dokter, magister kesehatan jurusan parasitologi, analis kesehatan, dan perawat. Ruangan di Instalasi laborium terdiri dari beberapa ruangan yaitu; ruangan administrasi, ruangan kepala instalasi, ruangan sampling, ruangan hematologi yang menangani pemeriksaan imunologi dan mikrobiologi, ruangan kimia klinik yang menangani pemeriksaan serologi dan thyroid, ruangan reagent, ruangan sterilisasi, ruangan tunggu dan gudang.
    Sistem pengorganisasian di Instalasi Laboratorium terdiri dari beberapa bagian yaitu bagian administrasi dan pelaporan, bagian sampling dan pemeriksaan, bagian pengendalian mutu dan bagian logistik laboratorium.